Featured post

[Resensi Buku Korea] The Plotters Karya Un-su Kim

Judul Buku : The Plotters Penulis : Un-Su Kim Penerbit : Noura Books Terbit : 2020 Tebal : 412 hlm (11 bab) Rating : 4,5/5 🌟 Baca ebook The...

8 Agustus 2014

Resensi Buku Chika Curly Head by Watiek Ideo


Judul Buku : Chika Curly Head (Rambut Keriting Chika)
Pengarang : Watiek Ideo
Ilustrator : Fanny Santoso
Penerbit : Wortel Books Publishing
ISBN : 978-979-1349-529
Tebal : 40 halaman 

Chika anak periang yang pintar mendongeng, senang bermain dengan temannya. Namun, perbedaan fisik yang dialami oleh Chika membuatnya risih, karena ia merasa berbeda dibanding teman lainnya. Chika yang berambut keriting sering sulit menyisir rambutnya, ia pun ngambek pada mama. Sampai suatu hari, temannya Bella sakit. Chika pun menjenguk Bella. Baru disadarinya bahwa Chika harus bersyukur karena rambutnya. Apa yang terjadi saat ia menjenguk Bella? Simak di buku ini ya.

***
Chika protes pada Mama perihal rambutnya
Picbook seri Unity in Diversity ini merupakan 1 dari 5 judul buku yang ada. Tiap anak terlahir dengan bentuk fisik masing-masing. Salah satu hal terpenting yang bisa diajarkan orangtua kepada anak adalah untuk selalu bersyukur dan menerima diri apa adanya. Tak peduli apa rupa rambutmu, misalnya. Inilah fondasi untuk anak belajar menempatkan diri, menyayangi sesama, dan mengembangkan potensi diri.

lembar aktivitas untuk anak
Ilustrasi yang cantik disertai dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan Inggris yang mengisi teks di buku ini, membuat buku terbitan Wortel Books Publishing menjadi istimewa. Apalagi, di akhir cerita, anak-anak juga diajak untuk mengisi lembar aktivitas, seperti memasangkan istilah bahasa Inggris untuk setiap kata yang disediakan, memasangkan puzzle, memasangkan gambar dengan kata yang benar, permainan mencari jalur yang benar, dan mengenal istilah kedokteran. Nah, berminat mengetahui kisah Chika dan Bella? Baca saja buku ini. ;)

Lembar aktivitas : mencari lima perbedaan dalam dua gambar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung ya. ^_^