Langsung ke konten utama

[Review Buku Anak] Mercusuar by Arleen Amijaya

 


❓️Pernahkah kamu membaca buku dongeng dengan tokoh utama sebuah benda mati? 


⏩️ Sinopsis Buku Anak Mercusuar by Arleen Amijaya 


Di sebuah pulau mungil berdiri sebuah mercusuar. Mercusuar sangat kesepian dan ingin sekali punya banyak teman, kapal yang datang berkunjung dan orang-orang yang menetap. Bagaimana cara Mercusuar mendapatkan teman? Ayo, cari tahu!




❤️❤️❤️


Review Buku Anak Mercusuar by Arleen Amijaya :


Buku dongeng berjudul Mercusuar karya Arleen Amijaya ini mengisahkan tentang mercusuar yang merasa kesepian karena tak punya teman selain tikus yang sama-sama kesepian. Ia tak bisa kemana-mana karena harus bertugas menyalakan cahaya di kegelapan malam untuk kapal yang sedang berlayar. 


Suatu hari, ada kapal yang mendekat dan orang-orang di kapal mulai berteduh di dalam mercusuar. 


Mercusuar merasa senang karena akhirnya ia punya teman. Ia mulai sering memadamkan cahaya hingga banyak kapal yang terpaksa menepi karena kehilangan arah. 


Di satu sisi mercusuar senang ia memiliki banyak teman, di sisi lain mercusuar merasa sikap orang yang datang ke tempatnya tak ramah dan sering mengomel. Mercusuar tidak senang dengan hal itu. Lalu, apa yang akan dilakukan mercusuar?





Menurutku : 


Buku anak dengan gaya bercerita yang unik ini pakai sudut pandang benda mati. Sebagai tokoh utama, mercusuar tetaplah mercusuar yang tak diberi kemampuan untuk berpindah tempat. Ini sama seperti memberi pemahaman pada anak-anak tentang bagaimana cara kerja mercusuar, tapi dengan konsep dongeng. 


Tentu saja mercusuar tak akan pernah bisa berpindah dan orang-orang yang datang hanyalah singgah, tapi tak sungguh-sungguh menetap. 



Membayangkan suasana mercusar yang sunyi di malam hari memberi perasaan pada anak-anak untuk memahami bahwa dunia itu luas, dan nggak hanya sebatas diri kita saja. Orang-orang juga bisa datang dan pergi seperti yang dirasakan oleh mercusuar. Ia ingin punya banyak teman, tapi bagaimana jika yang datang ternyata hanyalah orang yang suka memaki, yang tak benar-benar ingin tinggal. 


Buku dongeng anak berjudul Mercusuar

Mereka datang ke mercusuar karena terpaksa, saat kapal merapat ke tepian. Sama halnya hidup. Kadang kita harus merelakan orang-orang yang meninggalkan kita, yang meskipun sudah memberi harapan, tapi kita bisa tetap bertahan, ada atau tak ada teman.


Aku rasa penulis berusaha memberikan gambaran bagaimana cara kerja mercusuar yang memberikan cahaya pada kapal dan orang yang membutuhkan, meskipun bagi mereka, mercusuar hanyalah tempat singgah saja. 




Buku anak dengan konsep POV benda mati membuat pembaca anak akan merasa lebih related dengan perasaan mercusuar tersebut. Meskipun Mercusuar tak bisa bergerak, tapi ia memberi naungan bagi yang membutuhkan. 


Buku anak ini juga disertai dengan ilustrasi yang cantik dan ditulis dalam 2 bahasa yaitu bahasa indonesia dan inggris. Cocok buat yang mau belajar bahasa Inggris dengan kosakata sederhana untuk level beginner. 





Story telling yang digunakan penulis di buku ini sangat puitis dan lembut. Misalnya saja di bagian saat penulis menggambarkan patah hati.


"Tapi seperti biasa, kapal itu hanya melewatinya sambil menghancurkan harapannya sehalus pasir."


Wow, aku suka banget dengan diksi yang dipilih mbak Arleen. Meskipun yang baca anak-anak, tapi masih bisa dipahami, dan kosakatanya lebih variatif dibanding buku anak sejenis. 


Rating buku : 5/5 🌟





📚 Biodata Buku : 



Judul buku : Mercusuar

Penulis : Arleen A

Penerbit : Erlangga for Kids

Terbit : November 2020

Tebal : 34 halaman

Rating : 5 🌟


Baca ebook di Gramedia Digital


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resensi Buku Funiculi Funicula (Before The Coffee Gets Cold) by Toshikazu Kawaguchi

  Judul   Buku : Funiculi Funicula Judul Asli : Kohii No Samenai Uchi Ni (Before The Coffee Gets Cold) Pengarang : Toshikazu Kawaguchi Alih Bahasa : Dania Sakti Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan kedua, Mei 2021 Tebal : 224 halaman ISBN : 9786020651927 Genre : Novel Fantasi - Jepang Rating : 4/5 bintang Harga Buku : Rp 70.000 Baca via Gramedia Digital Beli buku Funiculi Funicula di Gramedia.com

[Resensi Buku] Kado Terbaik - J.S. Khairen

Judul buku : Kado Terbaik Penulis : J. S. Khairen Penerbit : Grasindo Terbit : Cetakan pertama, 2022 Tebal : 260 halaman  ISBN : 978-602-0529-332 Genre : novel remaja Rating : 5 🌟 Harga buku : Rp 89.000 Download Ebook Kado Terbaik J.S. Khairen di aplikasi Gramedia Digital Beli buku di Gramedia.com atau Shopee ❤❤❤

Resensi Buku Gadis Kretek by Ratih Kumala

  Judul Buku : Gadis Kretek Pengarang : Ratih Kumala Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan Ketiga, Juli 2019 Tebal : 275 halaman ISBN : 978-979-22-8141-5re Rating : 5 bintang Genre : Novel Sastra Indonesia Harga Buku : Rp 75.000 Baca Ebook Gadis Kretek pdf di Gramedia Digital Beli novel Gadis Kretek di Shopee (klik di sini)