Langsung ke konten utama

[Resensi Buku Anak] If I Could See The Future (Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan) by Arleen A

anak indigo


Judul Buku : If I Could See The Future – Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan

Pengarang : Arleen A.

Ilustrator : Enrica Rinintya

Penerbit : Bhuana Ilmu Populer (BIP)

Terbit : Cetakan Pertama, 2018

Tebal : 20 halaman

Genre : Buku Anak (Kumpulan Dongeng Anak)

Rating : 4/5 bintang

Baca dan Download Ebook di Gramedia Digital

 

Sinopsis Buku Anak If I Could See The Future (Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan) by Arleen A

 

Dunia imajinasi anak adalah tempat yang menakjubkan. Kita bisa bertemu siapa pun, membangun segala yang kita inginkan, dan menghidupkan apa pun juga! Asyik, kan? Buku ini berisi cerita imajinatif anak yang lucu, aneh, seru, namun begitu mengagumkan. Siapa pun kita, di mana pun kita berada, dan tidak peduli berapa usia kita, dunia imajinasi selalu terbuka untuk kita.

 

The world of imagination is a wonderful place to be. Here we can meet anyone, we can create anything, and everything can come alive at our command. Awesome, isn’t it? This book consist of funny, strange and exciting imaginative stories that will remind us that… no matter who we are, no matter where we are, and no matter how old we are… the world of imagination will always welcome us.

 

Resensi Buku Anak If I Could See The Future (Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan) by Arleen A

 

Bagaimana jika kamu bisa melihat masa depan, apakah kamu akan bahagia atau justru sebaliknya, merasakan kecewa dan hal-hal lain yang membuatmu sedih? Dalam buku anak karya mba Arleen Amijaya ini, ia menulis tentang sosok anak perempuan yang sering dijailin oleh adiknya. Adik laki-lakinya ini sangat usil hingga sering membuat kesal. Ia ingin bisa melihat masa depan agar ia tidak dijaili lagi oleh adiknya.

 

“I would know the headlines of tomorrow’s newspaper, and I could tell my dad to impress him.

“Aku akan tahu berita yang bakal muncul di surat kabar besok. Jadi, aku bisa  membuat Ayah terkagum-kagum.” (hlm. 7)

 

Ia pun membayangkan betapa menyenangkannya punya kemampuan untuk melihat masa depan. Seperti bisa mendapat nilai yang bagus saat ujian, bisa mengetahui berita yang akan muncul di Koran, bisa mendapat penghasilan dengan menjadi peramal, bahkan bisa mengetahui isi film yang akan ditonton. Namun, apa hal itu akan membuatnya bahagia? Tentu tidak.

               

But then, if I could see the future. I would know the ending of all the movies I watch! Then, all the movies would be so boring for me!”

 

Film yang ditontonnya akan terasa hambar. Begitu pun makanan yang akan dinikmatinya di restoran, ia sudah tahu rasanya enak atau tidak, bahkan sebelum memesannya. Ada banyak hal lain yang bisa dilihat, yang akan membuatnya justru tak bahagia. Tak ada kejutan, tak ada kegiatan seru yang menyenangkan lagi.

 

Lalu, apakah ia memilih menjadi orang yang bisa melihat masa depan, atau menjadi orang biasa-biasa saja? Baca saja di buku ini ya. :D

 

“In fact, knowing everything in advance means that you would never ever get any surprises in your life.”

“Jika kita tahu segalanya yang akan terjadi, berarti kita tak akan pernah lagi mendapat kejutan.” (hlm. 13)

 

Buku If I Could See The Future – Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan ini termasuk dalam kumpulan dongeng dunia anak(imaginative tales collection).

 

Dalam buku anak ini, anak-anak akan diajak masuk ke dalam dunia imajinasi yang menyenangkan. Anak-anak diajak membayangkan bagaimana jika mereka bisa melihat masa depan? Apakah bahagia, atau biasa saja? Atau justru sebaliknya, merasa kesal karena bisa mengetahui sesuatu di masa depan lebih dulu? Hehe :D

 

“The sucks, if I think about it, figuring out what my brother is up to in advance…. is also not that fun. I wouldn’t get to see him jumping up and down over his success anymore.”

“Menyebalkan! Setelah kupikir-pikir, jika aku tahu apa yang akan adik lakukan… itu juga tidak menyenangkan. Aku tak akan pernah lagi melihat dirinya melompat-lompat kegirangan karena perangkapnya sukses.” (hlm. 18-19)

 

“So, maybe it’s good that I can’t see the future. I’ll just let it unfold in its own, sweet time. “

“Jadi, mungkin ada baiknya aku tidak dapat melihat masa depan. Biarlah masa depan tetap menyimpan semua kejutannya sendiri.” (hlm. 20)

 

Buku If I Could See The Future (Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan) ini bikin saya tersenyum karena si tokoh akhirnya sadar bahwa ia lebih suka kejutan dalam hidupnya. Inilah yang membuat hidupnya selalu dipenuhi hal-hal yang tak terduga. Ya, sesederhana bisa menikmati masakan dengan gembira. Kelezatan bumbu masakannya bisa dirasakan dengan lidah, tanpa perlu tahu lebih dulu cita rasanya saat memesan menu. Hmmm… selain itu, ia juga bisa menikmati hadiah kejutan dari nenek dan pesta buatan ibu.  So, lebih menyenangkan menjadi orang biasa yang hanya tahu dunia masa kini  saja, alih-alih menjadi anak indigo yang memiliki indera keenam dan bisa melihat masa depan.  Dunia anak yang diimajinasikan di buku ini sangat seru, kan? Hehe.

 

Buku anak berjudul If I Could See The Future (Jika Aku Bisa Melihat Masa Depan) karya Arleen Amidjaya ini sangat imajinatif, selain itu bukunya menggunakan dua bahasa atau bilingual. Jadi anak-anak bisa belajar bahasa Inggris dengan asyik. Selain itu, buku anak ini disertai ilustrasi di sepanjang alur cerita. Jadi bakalan seru banget deh kalau kamu baca buku ini. Nah, selamat membaca ya! ;)


Komentar

  1. Buku2 anak karya Arleen memang bagus2 yaaa.. 😍 Bagus nih pesan moralnya, ga hanya buat anak2, buat dewasa jg bisa..

    BalasHapus

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung ya. ^_^

Postingan populer dari blog ini

Resensi Buku Gadis Kretek by Ratih Kumala

  Judul Buku : Gadis Kretek Pengarang : Ratih Kumala Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan Ketiga, Juli 2019 Tebal : 275 halaman ISBN : 978-979-22-8141-5re Rating : 5 bintang Genre : Novel Sastra Indonesia Harga Buku : Rp 75.000 Baca Ebook Gadis Kretek pdf di Gramedia Digital Beli novel Gadis Kretek di Shopee (klik di sini)

[Resensi Buku] Sang Keris - Panji Sukma

  Sang keris Judul : Sang Keris  Pengarang : Panji Sukma Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan Pertama, 17 Februari 2020  Tebal : 110 halaman Genre : novel sejarah & budaya ISBN : 9786020638560 Rating : 4/5 ⭐ Harga buku : Rp 65.000 Baca ebook di aplikasi Gramedia Digital ❤️❤️❤️

Resensi Buku Funiculi Funicula (Before The Coffee Gets Cold) by Toshikazu Kawaguchi

  Judul   Buku : Funiculi Funicula Judul Asli : Kohii No Samenai Uchi Ni (Before The Coffee Gets Cold) Pengarang : Toshikazu Kawaguchi Alih Bahasa : Dania Sakti Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan kedua, Mei 2021 Tebal : 224 halaman ISBN : 9786020651927 Genre : Novel Fantasi - Jepang Rating : 4/5 bintang Harga Buku : Rp 70.000 Baca via Gramedia Digital Beli buku Funiculi Funicula di Gramedia.com