Langsung ke konten utama

Review Buku Fumiko and a Tokyo Tragedy: A Great Kanto Earthquake Survival Story (Girls Survive)


Judul Buku : Fumiko and a Tokyo Tragedy: A Great Kanto Earthquake Survival Story (Girls Survive)

Penulis : Susan Griner

Illustrator : Wendy Tan Shiau Wei

Penerbit : ‎Stone Arch Books 

Terbit : 2023

Tebal : ‎105 halaman

ISBN : ‎978-1669010791

Reading age : ‎8 - 11 tahun

Bahasa : Inggris

Rating : 5 🌟


#BacaDiLibby 


❤️❤️❤️


Review Buku Fumiko and a Tokyo Tragedy: A Great Kanto Earthquake Survival Story (Girls Survive) : 


Novel Fumiko and a Tokyo Tragedy: A Great Kanto Earthquake Survival Story adalah buku tentang seorang gadis berusia 12 th bernama Fumiko yang selamat dari Gempa Besar Kanto pada tahun 1923. 


Cerita anak ini berlatar di Tokyo tahun 1923, tempat Fumiko terpesona oleh gadis-gadis Moga, wanita muda modern dengan rambut pendek dan gaun kasual. 


Fumiko dan Takeo berjalan pulang melewati jalan favoritnya di jalan Ryogoku. 


Pada tanggal 1 September 1923, Gempa Besar Kanto melanda Tokyo, menyebabkan kebakaran dan kebingungan.


Saat jam makan siang di rumah, terjadi gempa yang dahsyat dan membuat api menjalar dengan cepat hingga menghanguskan seluruh Tokyo. 


Fumiko, Takeo dan ibunya bergegas menyelamatkan diri hingga berlari ke tepi sungai. Namun, kekacauan terjadi hingga orang-orang saling berebut naik ke jembatan dan naik perahu. Bahkan mereka tidak boleh membawa barang apapun yang memberatkan muatan kapal atau perahu.


Sayangnya, angin kencang berhembus dan membuat api bergerak cepat menghanguskan semua yang dilaluinya. Bahkan pasar, perahu dan rumah-rumah juga ikut hangus jadi abu.


"Tidak ada rumah yang bisa kita tuju. Tidak ada cara bagi ayahmu untuk menghasilkan uang. Kita hanya punya satu sama lain."


Fumiko dan keluarganya harus mengatasi kekacauan gempa bumi dan akibatnya mereka terpisah satu sama lain. Fumiko terpisah dari saudara laki-lakinya, Takeo dan ayahnya.


Tragedi ini juga mengubah masa depan Fumiko. Karena setelah bencana itu, Fumiko bercita-cita ingin bekerja sebagai perawat di rumah sakit.


Buku anak ini mengingatkanku dengan salah satu peristiwa di drama korea Pachinko. Tragedinya memang mengerikan. 


Dalam 1 waktu terjadi 4 bencana sekaligus, yaitu gempa, kebakaran, angin siklon dan tsunami. Bahkan menurut sejarah, terjadi pembunuhan terhadap orang korea hingga korban mencapai 6 rb orang karena dituduh melakukan pembakaran. 


Di buku ini, Ibu Fumiko yang bijak mengatakan bahwa ia tidak setuju atas penghakiman terhadap orang Korea. Namun, seperti halnya insiden lainnya, akan selalu ada pihak yang harus disalahkan atas semua kekacauan ini. 


Btw, buku anak ini mengajarkan bahwa anak-anak juga bisa belajar dari peristiwa tragis bagaimana mereka bisa bertahan hidup setelah terjadi bencana. 


"Jatuh tujuh kali, bangkit delapan kali."


Bahkan, meski Fumiko tidak bisa berenang, ia berusaha keras agar bisa menyelamatkan dirinya dengan terus berusaha mengayunkan tangannya di air. 


Buku anak ini termasuk series Girls Survive. Menurutku, anak-anak perlu banyak belajar dari buku-buku seperti ini agar bisa belajar bagaimana bertahan hidup dan mengatasi peristiwa darurat. 


Aku suka bagaimana penulis menggambarkan bagaimana reaksi Fumiko dan keluarganya menghadapi situasi yang sulit ini. 


Selain itu, penulis juga menyisipkan back story di balik tragedi Tokyo ini di dalam catatan penulis. ❤️


Pada saat gempa terjadi, itu adalah bencana alam terburuk yang pernah melanda Jepang. Angin kencang menciptakan siklon api, yang juga dikenal sebagai 'putaran naga.' Pemandangan siklon api di tengah bencana pasti terlihat seperti sesuatu dari mimpi buruk.


"Kehilangan nyawa akibat bencana ini sulit dipahami—lebih dari 140.000 orang meninggal dan tak terhitung jumlahnya terluka."


Bangsa-bangsa di seluruh dunia merespons berita tentang bencana ini dengan memberikan bantuan. Pemulihan dari gempa bumi berlangsung lambat, dan orang-orang tinggal di barak dan tenda sementara kota-kota dibangun kembali.


Buku anak ini juga mengajarkan bagaimana berempati terhadap orang lain yang mengalami peristiwa bencana ini. 🥹


Nah, selamat membaca yaa! ❤️


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resensi Buku Funiculi Funicula (Before The Coffee Gets Cold) by Toshikazu Kawaguchi

  Judul   Buku : Funiculi Funicula Judul Asli : Kohii No Samenai Uchi Ni (Before The Coffee Gets Cold) Pengarang : Toshikazu Kawaguchi Alih Bahasa : Dania Sakti Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan kedua, Mei 2021 Tebal : 224 halaman ISBN : 9786020651927 Genre : Novel Fantasi - Jepang Rating : 4/5 bintang Harga Buku : Rp 70.000 Baca via Gramedia Digital Beli buku Funiculi Funicula di Gramedia.com

Resensi Buku Gadis Kretek by Ratih Kumala

  Judul Buku : Gadis Kretek Pengarang : Ratih Kumala Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan Ketiga, Juli 2019 Tebal : 275 halaman ISBN : 978-979-22-8141-5re Rating : 5 bintang Genre : Novel Sastra Indonesia Harga Buku : Rp 75.000 Baca Ebook Gadis Kretek pdf di Gramedia Digital Beli novel Gadis Kretek di Shopee (klik di sini)

[Resensi Buku] Kado Terbaik - J.S. Khairen

Judul buku : Kado Terbaik Penulis : J. S. Khairen Penerbit : Grasindo Terbit : Cetakan pertama, 2022 Tebal : 260 halaman  ISBN : 978-602-0529-332 Genre : novel remaja Rating : 5 🌟 Harga buku : Rp 89.000 Download Ebook Kado Terbaik J.S. Khairen di aplikasi Gramedia Digital Beli buku di Gramedia.com atau Shopee ❤❤❤